Protista mirip jamur tidak
dimasukkan ke dalam fungi karena struktur tubuh dan cara reproduksinya berbeda.
Protista mirip jamur dibedakan menjadi 2 kelompok, yaitu Mycomycota (Jamur
Lendir) dan Oomycota (Jamur Air).
artikel ini disalin lengkap dari: http://www.gudangbiologi.com/2015/11/ciri-ciri-dan-contoh-protista-mirip-jamur.html
halaman utama website: http://www.gudangbiologi.com/
jika mencari artikel yang lebih menarik lagi, kunjungi halaman utama website tersebut. Terimakasih!
CIRI – CIRI MYCOMYCOTA DAN OOMYCOTA
Ciri – ciri protista mirip jamur
yang termasuk Mycomycota sebagai berikut :
- Bentuk tubuh seperti lendir.
- Berinti banyak, uniseluler atau multiseluler.
- Struktur tubuh vegetatif menyerupai Amoeba.
- Berkembang biak secara aseksual dan seksual.
- Biasa hidup di hutan-hutan basah, tanah lembap, batang kayu yang membusuk, kayu lapuk, atau sampah basah.
Ciri – ciri protista mirip jamur
yang termasuk Oomycota sebagai berikut :
- Mempunyai banyak inti yang tedapat dalam benang-benang hifa yang tidak bersekat.
- Dinding sel berupa selulosa.
- Spora yang dihasilkan oleh zigot berdinding tebal yang berfungsi sebagai pelindung. Pada kondisi tertentu sopra akan tumbuh menjadi hifa baru.
- Berkembang biak secara aseksual dengan pembentukan zoospora yang dilengkapi alat berenang berupa dua buah flagel.
- Dapat hidup di air atau tempat-tempat lembab dan mempunyai oospora sebagai penghasil spora.
KLASIFIKASI MYCOMYCOTA DAN OOMYCOTA BESERTA CONTOH
Berikut merupakan
klasifikasi Protista mirip Jamur beserta
contohnya :
Mycomycota
(Jamur Lendir)
Habitat di hutan basah, batang
kayu yang membusuk, sampah basah, dan tanah yang lembab. Fase vegetatif berbentuk seperti lendir.
Sifat seperti Amoeba, reproduksi mirip jamur. Contoh: Physarum sp (merupakan jamur
lendir tak bersekat dan sel-selnya tidak dapat dipisahkan) dan Dictyostelium discoideum (merupakan
jamur lendir bersekat dan sel-selnya dapat dipisahkan).
Oomycota
(Jamur Air)
Hifa tidak bersekat, intinya
banyak. Dinding sel berupa selulosa. Reproduksi aseksual dengan zoospora dan
seksual menghasilkan zigot. Contoh: Phytophythora
infestan (parasit pada kentang), Phytium sp (penyebab penyakit busuk pada kecambah
berbagai tanaman) dan Saprolegnia
parasitica (parasit pada ikan).
artikel ini disalin lengkap dari: http://www.gudangbiologi.com/2015/11/ciri-ciri-dan-contoh-protista-mirip-jamur.html
halaman utama website: http://www.gudangbiologi.com/
jika mencari artikel yang lebih menarik lagi, kunjungi halaman utama website tersebut. Terimakasih!
No comments:
Post a Comment