Manfaat Kencur Untuk Kesehatan Tubuh

Sebagai salah satu obat teradisional, kencur adalah satu dari sekian banyak komponen penting dalam pembuatan ramuan tradisional yang sangat tekenal. Sejak jaman dulu, kencur terutama bagian rimpangnya sudah umum digunakan sebagai obat untuk mengatasi beberapa penyakit seperti sakit tenggorokan, obat kembung, dan juga untuk memulihkan stamina setelah melakukan aktifitas sehari-hari.
 
sejumlah khasiat rimpang kencur untuk bahan pembuatan obat tradisional
Seiring perkembangannya, kencur mulai banyak digunakan sebagai obat untuk beberapa penyakit lainnya seperti infeksi bakteri, disentri, batuk, ekspekatoran, sakit perut, masuk angin, dan juga untuk menambah nafsu makan. Bahkan kencur juga sudah mulai digunakan sebagai bahan industri dalam pembuatan kosmetik, rempah, serta penyedap makanan dan minuman.
Manfaat kencur dalam kehidupan manusia
Kencur sudah lazim digunakan sebagai bahan rempah dapur oleh masyarakt Indonesia. Selain itu, rimpang kencur juga merupakan salah satu bahan utama pembuatan jamu Dibawah ini adalah beberapa manfaat kencur untuk tubuh manusia sebagai obat.
berikut cara pembuatan ramuannya :
a.) Obat Batuk
Untuk menjadikan kencur sebagai obat batuk, caranya adalah sebagai berikut : Siapkan beberapa rimpang kencur, kupas bagian kulitnya, kemudian parut dan ambil sarinya dengan cara memeras dan menyaringnya. Tambahkan madu dan air persan jeruk nipis sedikit.
Cara penggunaannya yaitu dengan meminumnya 3 kali sehari antara pagi, siang, dan sore. Lakukan secara rutin dan teratur sampai batuk hilang.
b.) Keseleo
Cara pembuatan ramuannya yaitu :
Siapkan satu rimpang kencur dan beras yang sudah terlebih dahulu direndam dalam air. Lumatkan kedua bahan tersebut dengan menambahkan air secukupnya. Tambahkah minyak kayu putih / parem.
Gunakan sebagai obat luar dengan cara membubuhkan ramuan tersebut pada bagian tubuh yang sakit, kemudian balut dengan kain.
Selain yang relah disebutkan diatas, manfaat kencur lainnya yaitu bisa dijadikan minuman penyegar yang populer dimasyarakat Indonesia dengan nama beras kencur. Khasiat dari minuman ini adalah untuk menghilangkan pegal-pegal serta dapat menyegarkan tubuh. Minuman yang merupakan perpaduan dari rimpang kencur dan beras serta bahan lainnya ini cukup mudah untuk ditemukan, terutama yang sudah menjadi bubuk siap seduh, seperti di toko-toko obat tradisional dan penjual jamu keliing.

artikel ini disalin lengkap dari: http://racikanobatku.blogspot.co.id/2013/10/manfaat-kencur-bagi-kesehatan-tubuh.html
halaman utama website: http://racikanobatku.blogspot.co.id/
jika mencari artikel yang lebih menarik lagi, kunjungi halaman utama website tersebut. Terimakasih!

No comments:

Not Indonesian?

Search This Blog