Cara-Cara Mengamankan Wifi Rumah


Router wireless (nirkabel) saat ini bukan barang baru lagi, hampir di semua sektor seperti perkantoran, publik area, universitas, hotel, aprtemen dan perumahan sudah dilengkapi dengan perangkat tersebut. 
Router  Wireless   (nirkabel) 
Hampir semua merek dagang memproduksi router nirkabel sesuai dengan kebutuhan maupun tingkat penggunaannya. Tentunya sesuai standarisasi IEEE 802.11b/g/n, selain perangkat router nirkabel yang bekerja dengan frekuensi 2,4. Saat ini perangkat router nirkabel 5GHz yang sesuai dengan standar IEEE 802.11a juga sudah mulai beredar dipasaran.


Kemudahan dan  flesibiltas yang ditawarkan perangkat tersebut merupakan alasan kebanyakan orang menggunakannya, seperti :
- Tidak memerlukan instalasi kabel jaringan
- Bisa mengakses internet melalaui smart phone, smart TV dan perangkat gadget lainnya yang support wi-fi
- Di lengkapi dengan fitur enkripsi sebagai pengaman akses jaringan wireless (nirkabel)
- Di lengkapi dengan fitur akses komputer atau perangkat lainnya dari luar melalui jaringan internet

Dari fitur di atas yang akan kita bahas dalam artikel ini yaitu mengenai "Tips dan Trik Mengamankan Router Wireless Anda". Bagi anda yang sudah pakar dalam hal ini, mungkin artikel ini menurut anda tidak menarik. Saya hanya sekedar ingin berbagi informasi kepada pengguna baru atau orang yang masih awam dalam hal ini. Bagi anda pengguna router nirkabel, tidak ada salahnya melakukan pengamanan terhadap perangkat anda agar terhidar dari penyusup atau orang yang berniat mencuri koneksi internet melalui router wireless (nirkabel). 
Mengapa demikian, anda mungkin tidak menyadari banyak para netter yang berbagi informasi melalui forum tertentu mengenai cara membobol enskripsi dengan berbagai metode dan dengan bantuan aplikasi seperti back|track dll. Adapula para penyusup yang membuat wajan bolic untuk dapat menangkap free hotspot dan dapat mengakses internet dengan gratis. Berikut langkah yang harus anda lakukan untuk mengamankan router nirkabel :
1. Lindungi router wireless anda dengan password (metode enskripsi). Jika anda menggunakan metode enskripsi WEP, gantilah dengan metode enskripsi terbaru yang disebut WPA-pre shared key. Metode WEP memiliki banyak kelemahan dan sudah bisa dibobol dan di youtube telah banyak tutorial bagaimana menembus enskripsi tersebut.
Menu Enskripsi
2. Gunakanlah fitur Mac Address filter yang terdapat pada router anda, hal ini bertujuan untuk membatasi akses ke router. Setiap perangkat memiliki mac address yang berbeda, jika mac address perangkat yang tidak dikenali mencoba masuk dan tidak terdapat dalam daftar, maka router akan menolak.
Tabel Mac Address Filter
3. Non aktifkan fungsi wireless router anda. Apabila anda keluar rumah atau sedang istirahat dan tidak menggunakan koneksi internet, sebaiknya anda menonaktifkan fungsi wireless dengan saklar yang terdapat di router anda.
Saklar On/Off Wi-fi
 4. Gunakan fitur URL blocking untuk mengamankan komputer anda dari serangan malware, virus, dan spyware. Untuk menghindari hal tersebut jangan pernah mengunjungi situs-situs yang dapat membahayakan sistem anda.
Menu URL blocking
Demikian beberapa tips dan trik yang bisa anda lakukan untuk mengamankan jaringan router nirkabel di rumah anda. Dan akan saya lengkapi kembali bila ada fitur-fitur lainnya yang bisa membantu.

artikel ini disalin lengkap dari: http://networkingpeopletogether.blogspot.co.id/2012/03/tips-dan-trik-mengamankan-router.html
halaman utama website: http://networkingpeopletogether.blogspot.co.id/
jika mencari artikel yang lebih menarik lagi, kunjungi halaman utama website tersebut. Terimakasih!

No comments:

Not Indonesian?

Search This Blog