Lucunya, kita tahu bahwa sebagian besar bintang-bintang terbentuk dalam cluster- cluster atau kelompok-kelompok, yang terbentuk secara massal dari kondensasi awan gas raksasa. Namun kita belum banyak menemukan planet yang mengorbit bintang-bintang yang ada di cluster.
Dan sekarang kita dapat menambahkan tiga planet lagi ke daftar planet yang mengorbit bintang yang berada di cluster bintang! Tidak hanya itu, salah satu dari tiga planet tersebut bahkan mengorbit sebuah bintang yang sangat mirip dengan matahari kita, hingga dapat disebut kembaran matahari kita!
Planet-planet tersebut mengorbit bintang-bintang di cluster terbuka M67, sebuah kota bintang padat yang dihuni oleh sekitar 500 bintang yang terletak 2.500 tahun cahaya dari Bumi. Cluster ini sekitar 4 miliar tahun usianya sehingga sebaya dengan usia Bumi dan Matahari, membuatnya menjadi salah satu cluster tertua. Cluster ini dahulunya mungkin memiliki lebih banyak bintang daripada saat ini, tetapi kebanyakan telah hilang dan pergi dari waktu ke waktu karena mereka berinteraksi satu sama lain secara gravitasional, mendepak bintang-bintang yang bermassa rendah (para astronom menyebut proses ini sebagai "penguapan cluster"). Kebanyakan cluster 'menguap' sepenuhnya pada saat mereka mencapai usia ini, tapi M67 cukup padat hingga beberapa bintang mampu bertahan pada rumah tua mereka.
Kluster Terbuka M67 |
Hanya segelintir planet yang telah ditemukan mengorbit bintang yang mirip dengan Matahari (misalnya, HD 187123 dan HD 86226), dan tidak berada dalam sebuah cluster.
Meskipun demikian, planet yang ditemukan mengorbit YPB 1194, tidak mirip Bumi sama sekali. Planet ini massanya sepertiga massa Jupiter (100 kali planet bumi) dan mengorbit bintang sekali setiap 6,9 hari, dan terletak hanya sekitar 10 juta kilometer dari bintangnya , jauh lebih dekat daripada Bumi ke Matahari, bahkan Lebih dekat dari Merkurius ke Matahari. Permukaan planet ini (jika memang ada, karena kemungkinan planet ini adalah raksasa gas) akan sangat sangat panas..
Tapi intinya di sini adalah bukan bagaimana cuaca di planet ini. Intinya di sini adalah bahwa planet ini memang ada. Ini berarti bahwa bintang-bintang seperti Matahari dapat membentuk planet dan dapat melakukannya bahkan ketika bintang itu berada dalam sebuah cluster, yang tentunya cukup ramai dengan bintang-bintang lain. Kita tidak tahu apakah Matahari terbentuk dalam sebuah cluster atau tidak, tapi penemuan baru ini berarti itu mungkin.
Manfaat lain untuk ini adalah bahwa kemungkinan semua bintang di cluster terbentuk pada saat yang relatif bersamaan, sehingga usia mereka juga relatif sama (ingat ada kata relatif, karena tentu selisih beberapa juta tahun saat usia sekitar 4 milyar tahun, tidak menjadi signifikan). Mereka juga terbentuk dari bahan yang sama, yang berarti bintang-bintang ini dapat dibandingkan secara langsung, kita tidak perlu khawatir tentang faktor perbedaan usia atau komposisi mereka. Inilah yang membuat M67 menjadi target favorit bagi para astronom. Dan ini akan membuat YPB 1194b merupakan planet yang sangat baik untuk dipelajari.
Mungkin anda bertanya-tanya, ... seperti apa langit terlihat di planet itu? Karena planet ini sangat dekat dengan bintangnya, maka bintangnya menempati hampir setengah dari langit planet ini, jadi langit planet ini adalah neraka cahya yang menyala-nyala dan panas. Nah, bagaimana seandainya saja ada planet mirip Bumi yang mengorbit bintang YPB 1194 pada jarak yang lebih nyaman?
Bintang tersebut sangat mirip dengan Matahari dan sangat mungkin akan persis sama jika dilihat dengan mata kita. Planet ekstrasurya YPB 1194b yang ditemukan akan sangat dekat dengan bintang dari sudut pandang kita (yg berada pada planet khayalan kita) , sehingga akan sangat terang, lebih terang dari Venus di langit bumi. Dan akan terlihat di siang hari bolong. Untuk satu atau dua hari dalam seminggu planet YPB 1194b akan muncul tepat di atas cakrawala sebelum matahari terbit dan setelah matahari terbenam, bersinar terang. Tapi bayangkan ini: Bintang YPB 1194 berada dalam sebuah cluster bintang, dikelilingi sangat ketat oleh ratusan bintang lainnya. Banyak dari bintang- bintang ini akan menjadi raksasa merah, bersinar lebih terang dari Venus, mengkilap merah di langit.
Jadi silahkan memabayangkan seperti apa pemandangan langit dari planet kahyalan kita itu! Tentu akan luarbiasa fantastis. Sayangnya, kita belum memiliki bukti untuk keberadaan planet layak huni di sekitar bintang YPB 1194 atau di sekitar bintang yang berada di dalam sebuah cluster, tapi planet seperti itu mungkin belum ditemukan.
Dalam ESOcast ini, kita melihat bagaimana
para astronom telah menggunakan pemburu planet ESO HARPS di Chili,
bersama dengan teleskop lain di seluruh dunia, untuk menemukan tiga
planet yang mengorbit bintang-bintang di cluster M67. Meskipun lebih
dari 1.000 planet di luar tata surya sekarang telah dikonfirmasi, hanya
segelintir yang telah ditemukan dalam gugus bintang. Hebatnya salah satu
exoplanets baru mengorbit bintang yang kembar yang hampir identik
dengan Matahari kita dalam segala hal.
No comments:
Post a Comment